Banyak orang yang melakukan impor barang dari China untuk mengirimkan barang yang merek inginkan atau butuhkan akan tetapi belum di produksi di Indonesia. Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi digital, transaksi antar negara sangat mudah untuk di lakukan. Terlebih orang Indonesia sangat gemar memakai barang-barang unik yang jarang mereka jumpai di negara mereka. Maka dari itu apabila kamu sedang memilih produk untuk dipakai atau bahkan untuk di jual kembali coba lihat 4 barang unik di bawah ini.

1. Soap Tablet
Sesuai dengan namanya soap tablet adalah sabun yang berbentuk tablet. Dilihat dari modelnya sabun ini lebih ditujukan untuk mencuci tangan. Apabila yang kamu kunjungi di Indonesia adalah sabun padat berukuran sedang dan sabun cair, berbeda dengan produk yang satu ini. Sabun padat tersebut memiliki ukuran yang sangat kecil seperti tablet yang di kemas dalam wadah plastik seperti permen. Hal ini sangat berguna apabila kamu sedang berpergian dan ingin mencuci tangan, akan tetapi kamu tidak menemukan sabun di tempat cuci tangan tersebut.
2. Botol Minum Brankas
Sebagian dari kamu pasti merasa bingung, bagaimana bisa botol minum bisa dijadikan brankas? Ya bekerja sama dengan produsen dan supplier plastik pembuat botol ini merancang sedemikian rupa agar botol minum tersebut memiliki sedikit tempat kosong yang bisa digunakan untuk menyimpan barang. Akan tetapi barang yang dapat disimpan tidak banyak dan tidak besar. Beberapa contoh barang yang dapat disimpan di botol ini seperti kartu ATM, kunci, uang kertas dan lain sebagainya.
3. Constrained Ball
Produk ini ditujukan kepada orang yang sering menulis di atas kertas menggunakan pulpen atau pensil. Apabila kamu sedang mengerjakan tugas sekolah, ujian dan lain sebagainya, biasanya kamu akan membawa penggaris yang digunakan untuk membuat garis agar lurus sempurna. Akan tetapi penggaris memiliki bentuk yang panjang sehingga terkadang hal tersebut memakan tempat di tas kamu. Dengan alat ini kamu tidak perlu lagi untuk membawa penggaris. Dengan memiliki ukuran yang kecil constrained ball dapat digunakan sebagai pengganti penggaris.
4. Tas Laptop Buku
Sesuai dengan namanya, ini hanya tas laptop yang dibentuk menyerupai sebuah buku. Akan tetapi apabila kamu mencari tas laptop ini di Indonesia mungkin kamu tidak akan menemukannya karena memang barang ini belum ada di Indonesia. Apabila kamu memakai tas laptop model ini kamu akan terlihat seperti membawa buku kemanapun kamu pergi.
4 barang di atas masih sangat sulit di cari di Indonesia, hal tersebut merupakan peluang bagi kamu yang ingin menjual barang unik, review produk atau sekedar memakai barang tersebut sehari-hari. Sebenarnya kamu bisa menambahkan gambar, desain atau logo di sebuah produk agar produk biasa terlihat berbeda. Sebagai contoh kamu bisa cetak flashdisk menggunakan gambar dan desain yang unik agar terlihat menarik.